Cover Buku
Silahkan login untuk akses buku ini

Pengarang: Wasilah

Penerbit: Tarbawi Press

ISBN: 9-789791-676397

Ukuran File: 287 KB

Total Diunduh: 7 kali

Berkali-kali ketika saya mewawancarai nara sumber Dzikroyat, rubrik di mana orang-orang dalam buku ini dimuat di Majalah Tarbawi, terasa bahwa mereka adalah ‘tarbawi berjalan’. Bukan saja pembaca yang barangkali dapat belajar berbagai hal dari kekuatan, pengorbanan, pengabdian, pengalaman mereka, tapi pertama-tama, saya merasa belajar semua itu saat bertemu mereka.
Masing-masing mereka menjalani proses benturan, penyesuaian, pilihan pengabdian dan lain-lainnya yang berbeda, namun nampaknya gempuran dan proses menanganinya bagi orang-orang yang tidak mau patah senantiasa menghasilkan nada yang sama: kekuatan sekaligus kelembutan. Suatu nilai yang barangkali tersimpan dalam diri tiap manusia, namun tidak melulu bisa maksimal dijadikan senjata ampuh dalam menjalani kehidupan, karena berbagai sebab yang menutupinya.