Cover Buku
Silahkan login untuk akses buku ini

Pengarang: Daniel Ahmad

Penerbit: Gagas Media

ISBN: 9789797809553

Ukuran File: -

Total Diunduh: 6 kali

Semua berawal ketika sahabatku, Helena, harus dirawat di sebuah rumah sakit. Suatu pagi, saat kuajak dia menghirup udara segar di luar kamar, kami menemukan Ruang Teratai. Sebuah ruangan tak terpakai yang berada di ujung koridor 10. Kamar-kamar yang tak terawat, dinding yang retak, lantai berkerak yang nyaris seluruh permukaannya dilapisi debu tebal. Malam harinya, Helena mengaku mendengar suara dari ruangan tersebut. Seperti suara benturan kaca. Sesekali juga terdengar teriakan seseorang. Tentu saja aku tidak percaya. Selain karena sahabatku itu tunarungu, Ruang Teratai adalah ruang tak terpakai. Mustahil ada suara orang dari gedung yang kalau malam hari terlihat sangat gelap itu.