Pengarang: Nur Rokhim
Penerbit: Laksana
ISBN: 9786024073855
Ukuran File: 283 KB
Total Diunduh: 5 kali
Iman dan semangat, bagaikan sebatang pohon, haruslah terus dirawat agar tumbuh dan berbuah. Sebagaimana sebuah aplikasi, jika tidak di-upgrade, iman dan semangat akan usang dan tidak rtiampu bertahan menghadapi tantangan zaman globalisasi. Iman dan semangat menjadi fondasi dasar kehidupan umat Islam. Tanpa keduanya, Islam tidak akan pernah mencapai puncak kejayaannya.
Perlu diketahui, pada era kejayaan umat Islam dulu, sejak Rasulullah Saw., kemudian diteruskan oleh Khulafaurrasyidin, Bani Umaiyah, dan Bani Abbasiyah, para ilmuwan Islam menggabungkan kekuatan iman dan ketangguhan semangat. Sehingga, mereka menghasilkan penemuan-penemuan yang gemilang.
Sebut saja Ibnu Sina atau yang di Barat dikenal dengan panggilan Avicenna. Ia adalah orang pertama di bidang kedokteran yang menemukan peredaran darah manusia. Enam ratus tahun kemudian, penemuannya baru disempurnakan oleh William Harvey. Ia juga yang mengatakan bahwa bayi selama masih berada di kandungan mengambil makanannya lewat tali pusar ibunya. Selain itu, ia juga orang pertama yang mula-mula mempraktikkan pembedahan dan penjahitan pasien.