Pengarang: Lilis Nihwan
Penerbit: Kemdikbud
ISBN: 9786024374594
Ukuran File: 146 KB
Total Diunduh: 2 kali
Ada dua pendapat yang beredar mengenai tempat dan tanggal lahir W.R. Supratman. Pendapat pertama, W.R. Supratman lahir pada tanggal 9 Maret 1903 di Jatinegara-Jakarta. Jatinegara sering juga disebut Pemerintah Kolonial Belanda dengan nama Meester Cornelis. Pendapat kedua, W.R. Supratman lahir pada tanggal 19 Maret 1903 di Dukuh Trembelang, Desa Somogiri, Kecamatan Kaligeseng, Kabupaten Purworejo-Jawa Tengah. Dengan tetap menghormati pendapat yang pertama, penulis secara pribadi lebih cenderung setuju pada pendapat yang kedua. Banyak bukti yang menguatkan W.R. Supratman kelahiran Purworejo, baik yang berupa beberapa peninggalan atau benda sejarah maupun penuturan atau saksi sejarah.