Cover Buku
Silahkan login untuk akses buku ini

Pengarang: Asti Musman

Penerbit: Psikologi Corner

ISBN: 978-623-7324-63-8

Ukuran File: 153 KB

Total Diunduh: 5 kali

Di era milennial seperti sekarang ini, teknologi telah menyatu dalam kehidupan manusia. Seolah-olah manusia sudah terlena dengan kemudahan dan kepraktisan yang ditawarkan oleh teknologi yang semakin lama semakin mutakhir ini, sebut saja khususnya di bidang teknologi informasi.

Perkembangan teknologi tidak saja mengubahmengubah gaya hidup manusia dari generasi ke generasi, namun juga cara pandang dan cara berpikir, bahkan akselerasi neuron otak dalam merespons setiap perubahan dan kemajuan teknologi informasi. Perkembangan teknologi di satu sisi bisa memberikan manfaat yang positif namun di sisi lain jika tidak dimanfaatkan dengan tidak baik yang munpul hanya dampak-dampak negatifnya saja. Misalnya, media sosial bisa sangat berguna bagi kehidupan manusia namun jika dimanfaatkan secara keliru, hal ini bisasangat berbahaya, misalnya untuk melakukan hate speech. Menyikapi hal itu, perlu dikaji ulang kebiasaan apa saja yang harus kita lakukan untuk menghadapi serbuan perubahan zaman.

Kehidupan hari ini telah menjadi begitu sibuk sehingga kita bahkan tidak punya waktu untuk diri kita sendiri. Begitu hari dimulai, kita tersesat dalam serangkaian kegiatan yang dirasa tanpa akhir pada tahap apa pun. Kita seolah kehilangan sesuatu, namun justru tidak tahu apa yang hilang itu. Ini terjadi terutama karena kehidupan menjadi begitu rumit dengan banyak hal yang harus dilakukan dalam satu hari. Maka, cek kembali kebiasaan-kebiasaan yang kita kerjakanstlakukan saban harinya.